Halaman

Jumat, 01 Februari 2013

Brasil Perkenalkan Seragam Baru

Seragam baru tim nasional Brasil ini akan melakukan debutnya di Wembley.

Sebagai simbol dari dua budaya sepakbola dunia yang berbeda, Brasil mempersiapkan diri menghadapi laga persahabatan melawan Inggris dengan memperkenalkan seragam baru mereka.
Neymar memperkenalkan seragam baru Brasil untuk memukau mata para pemain terbaik Inggris dalam laga persahabatan antara kedua negara.
Brasil akan menghadapi Inggris di Stadion Wembley sebagai bagian dari perayaan 150 tahun berdirinya Football Association. Pertandingan yang mempertemukan negara asal sepakbola dan negara penguasa jagat sepakbola ini akan digelar pada tanggal 6 Februari 2013.



Di pertandingan ini, mata para penonton akan tertuju kepada Ronaldinho yang kembali ke tim nasional setelah lama tak mengorbit dan Ashley Cole yang akan menjalani laga ke-100 bersama The Three Lions.
Masih menggunakan warna tradisional Brasil, kuning cerah dengan lis hijau, Brasil akan merusak perayaan Inggris menggunakan senjata baru mereka.
“Memakai ‘amarelinha’ adalah kehormatan terbesar bagi saya dan rekan-rekan saya,” ujar Neymar saat memperkenalkan seragam yang dibuat dari 96% polyester daur ulang itu.

“Sepakbola adalah bagian dari hidup kami di negara ini dan seragam baru Brasil adalah desain klasik dengan segala teknologi yang kami butuhkan untuk tampil.”
Brasil sudah memiliki banyak seragam legendaris sebelumnya. Beberapa di antaranya adalah seragam yang mereka kenakan ketika memenangi piala dunia 2002 di Korea dan Jepang. Namun seragam paling dikenal adalah seragam yang mereka kenalan pada tahun 1982 dengan bintangnya Zico dan Socrates.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar