Halaman

Senin, 04 Februari 2013

Valencia 1 – 1 Barcelona

Permainan disiplin Valencia membuat Barcelona hanya mampu melakukan dua tembakan tepat sasaran.
Ernesto Valverde menginstruksikan anak buahnya untuk bermain menekan demi mengurangi kebebasan Barcelona dalam menguasai bola dan taktik tersebut terbukti ampuh. Ever Banega mencetak gol pembuka di pertandingan ini dan membawa tim tuan rumah unggul. Namun Messi yang selalu berhasil mencetak gol di 11 pertandingan terakhirnya di La Liga memperpanjang rekornya menjadi 12 pertandingan dan membatalkan pesta tim tuan rumah yang memang selalu kalah di tiga pertandingan kandang terakhirya di La Liga sebelum pertandingan ini.
Kedua tim memulai pertandingan dengan penampilan penuh energi dan Barca, seperti biasa, banyak menguasai bola. Penguasaan itu kemudian menjadi tak berarti karena kubu tuan rumah bermain disiplin dan terus menekan tim tamu sehingga Blaugrana kesulitan menebar ancaman.

Permainan yang baik dari Valencia akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-33. Crossing Soldado berhasil diamankan oleh Gerard Pique namun bola sapuannya mendarat tepat dalam penguasaan Ever Banega yang segera melesakkan bola bola ke tiang dekat tanpa dapat dihalau oleh Victor Valdes.
Kesalahan Joao Pereira yang menjatuhkan Pedro di dalam kotak penalti membawa Barca kembali ke permainan. Lionel Messi dengan sempurna menendang bola dari titik putih untuk membawa Barcelona kembali ke permainan sekaligus mencetak golnya yang ke-34 di La Liga.

Pertandingan babak kedua dilanjutkan dengan hasil imbang 1-1 dari babak pertama dan hingga peluit akhir dibunyikan, kedua tim tak berhasil menambah perolehan gol mereka.
Jordi Roura mengakui permainan gemilang Valencia dengan menyebutkan bahwa hasil imbang adalah hasil akhir yang adil bagi timnya.


Susunan pemain
Valencia: Guaita, Joao, Rami, Ricardo Costa, Cissokho, V. Ruiz, Tino Costa, Bernat (Piatti 70’), Banega (Canales 63’), Guardado (Jonas 86’), Soldado.
Barcelona: Valdes, Alves, Pique, Mascherano (Puyol 55’), Alba, Xavi (Thiago 90’), Busquets, Cesc (Villa 71’), Pedro, Messi, Inesta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar