Halaman

Kamis, 31 Januari 2013

Arsenal Dapatkan Monreal

Kedatangan Monreal ke Arsenal bukanlah panic buying.
Arsenal dikabarkan sedang melakukan pergerakan di menit akhir bursa transfer untuk memboyong bek sayap kiri Malaga Nacho Monreal. Sang pemain baru saja menyelesaikan tes kesehatan dan sedang membicarakan perihal kontrak dengan pihak The Gunners.
Banyak pihak menyebutkan bahwa pergerakan Arsenal ini adalah sebuah bentuk panic buying setelah Kieran Gibbs menderita cedera pada pertandingan melawan Liverpool.
Namun detil transfer yang dibeberkan oleh Graham Hunter di Sky Sport News menyatakan hal sebaliknya. “Pembicaraan mengenai transfer Monreal ke Arsenal telah terjadi sebelum Gibbs mengalami cedera. Secara teknis, ini bukan merupakan panic buying.
“Arsenal telah melakukan pembicaraan dengan pihak Monreal selama berbulan-bulan. Pada awalnya, Monreal akan pindah ke Arsenal di musim panas. Cedera Gibbs telah membuat waktu kepindahan dipercepat.”
Sementara itu, John Cross dari Mirror melaporkan hal senada: “Arsenal telah mengamati Monreal selama beberapa lama. Bukan panic buying. Transfer ini terjadi di hari terakhir bursa transfer karena perubahan keadaan memaksa hal ini terjadi.”
Harian Spanyol, AS, menyebut Monreal sebagai bek kiri terbaik La Liga setelah Jordi Alba. Dengan usia yang sudah menginjak 26 tahun, ia kini tengah berada di usia matang seorang pesepakbola. AS juga mengabarkan bahwa Arsenal harus membayar 10 juta euro kepada Malaga.
Sepanjang musim ini, Monreal sudah bermain sebanyak 15 kali. Ia berhasil mencetak 1 gol dan 2 assist. Akurasi passing pemain ini mencapai angka 85,3%.
Di Arsenal, Monreal akan bergabung kembali dengan mantan rekannya, Santi Cazorla, yang kepindahannya ke Arsenal dipengaruhi oleh Mikel Arteta. Cazorla juga hadir menemani saat Monreal mendiskusikan kontraknya dengan pihak Arsenal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar